Peningkatan Kinerja Karyawan Berdasarkan Kompensasi Finansial, Kompensasi Non Finansial, Kompetensi, Dan Kepuasan Kerja (Studi Pada Sales Kontrak GoToko Cluster Karawang PT Sanjayatama Lestari)

Aulia, Eka Windy (2023) Peningkatan Kinerja Karyawan Berdasarkan Kompensasi Finansial, Kompensasi Non Finansial, Kompetensi, Dan Kepuasan Kerja (Studi Pada Sales Kontrak GoToko Cluster Karawang PT Sanjayatama Lestari). S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Abstrak-Skripsi-Eka Windy Aulia.pdf

Download (791kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1-Skripsi-Eka Windy Aulia.pdf

Download (913kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
Cover-Skripsi-Eka Windy Aulia.pdf

Download (783kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka-Skripsi-Eka Windy Aulia.pdf

Download (909kB) | Preview
Official URL: https://lib.ibs.ac.id/index.php?p=show_detail&id=1...

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompensasi finansial, kompensasi non finansial, kompetensi, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan yang dilakukan pada sales kontrak GoToko cluster Karawang PT Sanjayatama Lestari. Variabel independen pada penelitian ini adalah Kompensasi Finansial, Kompensasi Non Finansial, Kompetensi dan Kepuasan Kerja. Sedangkan untuk variabel dependen dalam penelitian ini adalah Kinerja Karyawan. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan metode PLS atau Smart Partial Least Square dengan alat bantu software SmartPLS 4.0. Teknik pengumpulan data untuk mengumpulkan informasi responden menggunakan kuesioner dengan googleform. Sampel pada penelitian ini merupakan seluruh anggota populasi yang berjumlah 58 karyawan sales kontrak GoToko cluster Karawang di PT Sanjayatama Lestari. Hasil uji dan analisis dari penelitian ini menunjukkan bahwa kompensasi finansial tidak berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Kompensasi non finansial tidak berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Kompetensi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Kepuasan Kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Sehingga dari penelitian ini terdapat dua variabel independen yang berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan yaitu kompetensi dan kepuasan kerja.Berdasarkan implikasi manajerial, prioritas variabel independen yang memiliki pengaruh kinerja karyawan adalah kepuasan kerja dengan nilai original sample 0,293 disusul dengan variabel kompetensi dengan nilai original sample 0,291.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kompensasi Finansial, Kompensasi Non Finansial, Kompetensi, Kepuasan Kerja, Kinerja Karyawan
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Prodi S1 Manajemen
Depositing User: Ms Dyta Medina
Date Deposited: 08 Mar 2024 09:17
Last Modified: 08 Mar 2024 09:17
URI: http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/7844

Actions (login required)

View Item View Item