Maharani, Puteri (2020) Analisis Pengaruh Rasio Pendapatan Premi, Beban Klaim, Hasil Investasi Dan Risk Based Capital (RBC) Terhadap Laba Perusahaan Asuransi Umum Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2017. S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk meneliti pengaruh Pendapatan Premi, Beban Klaim, Hasil Invesatsi, Risk Based Capital (RBC) terhadap laba perusahaan (ROA). Pendapatan Premi (PP), Beban Klaim (BK), Hasil Investasi (HI), dan Risk Based Capital (RBC) digunakan sebagai variabel independen diperkirakan berdampak pada Laba (ROA) perusahaan sebagai variabel dependen. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan asuransi umum yang terdaftar di BEI periode 2012-2017. Data yang diperoleh ialah dengan mengakses website Bursa Efek Indonesia. Sampel dalam penelitian ini dipilih menggunakan metode Purposive Sampling sehingga terdapat 8 perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI periode 2012-2017 yang dapat digunakan dalam penelitian ini. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukan secara simulatan variabel Pendapatan Premi (PP), Beban Klaim (BK), Hasil Investasi (HI), dan Risk Based Capital (RBC) mempengaruhi variabel ROA. Dan secara parsial Pendapatan Premi (PP) memiliki pengaruh positif terhadap laba (ROA), Beban Klaim (BK) memiliki pengaruh negatif terhadap laba (ROA), Hasil Investasi tidak berpengaruh terhadap laba (ROA) dan Risk Based Capital (RBC) memiliki pengaruh terhadap laba (ROA). Kata Kunci: Pendapatan Premi, Beban Klaim, Hasil Investasi, Risk Based Capital, Laba
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Prodi S1 Manajemen |
Depositing User: | Ms Dyta Medina |
Date Deposited: | 26 May 2023 09:18 |
Last Modified: | 26 May 2023 09:18 |
URI: | http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/6964 |
Actions (login required)
View Item |