Ratnasari, Thalia Ayu (2020) Peran Penggunaan Logo Halal Dan Kredibilitas Country Of Origin (COO) Terhadap Keputusan Pembelian Produk Impor Jepang Bersertifikasi Halal (Studi Kasus Pada Konsumen Muslim Indonesia). S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.
Full text not available from this repository.Abstract
Perkembangan industri halal dari tahun ke tahun semakin meningkat, yaitu berupa produk makanan, bahan baku hingga kosmetik. Dengan adanya industri halal Indonesia memiliki peluang besar untuk mengembangkan zona industri halal sehingga dapat mengimpor produk ke berbagai negara. Bukan hanya negara mayoritas muslim saja yang dapat mengembangkan industri halal tetapi beberapa negara mayoritas non-muslim seperti negara Jepang sedang concern terhadap industri halal. Dalam perkembangan ekonomi, Indonesia melakukan kegiatan ekspor dan impor dengan berbagai negara. Jepang merupakan negara asal impor terbesar yang bekerjasama dengan Indonesia. Konsep halal dalam kehidupan masyarakat Indonesia telah banyak dikenal dan diterapkan khususnya umat muslim. Sehingga produk impor yang masuk ke Indonesia dominasi memiliki sertifikasi halal. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan mengambil sampel dan kuesioner sebagai alat utama. Sampel pada penelitian ini adalah konsumen produk impor Jepang bersertifikasi halal di Indonesia. Teknik yang digunakan dengan menyebarkan kuesioner secara online. Data terhimpun dalam penelitian ini sebanyak 185 responden dengan menggunakan analisis metode Structural Equation Modeling (SEM). Penelitian ini memberikan hasil analisa yang diringkas sebagai berikut: (1)Country of Origin (COO) Credibility berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap Intention to Use Halal Logo. (2)Intention to Use Halal Logo berpengaruh positif signifikan terhadap Behaviour (Usage of Halal logo). (3)Religiosity berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Country of Origin (COO) Credibility. (4)Religiosity berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Intention to Use Halal Logo. (5)Religiosity berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Behaviour (Usage of Halal logo). (6)Religiosity berpengaruh positif signifiksn terhadap Attitude Towards Using Halal Logo. (7)Attitude Towards Using Halal Logo berpengaruh positif signifikan terhadap Intention to Use Halal Logo. (8)Subjective Norms berpengaruh positif signifikan terhadap Intention to Use Halal Logo. Kata Kunci: Country of Origin (COO) Credibility, Intention to Use Halal Logo, Behaviour (Usage of Halal logo), Religiosity, Attitude Towards Using Halal Logo, Subjective Norms
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Prodi S1 Manajemen |
Depositing User: | Ms Dyta Medina |
Date Deposited: | 05 Jun 2023 07:24 |
Last Modified: | 05 Jun 2023 07:24 |
URI: | http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/6989 |
Actions (login required)
View Item |