Pengaruh Tingkat Kesehatan Perusahaan Terhadap Opini Audit Going Concern Dengan Good Corporate Governance Sebagai Variabel Moderasi (Studi Empiris Pada Perusahaan Indeks LQ45 Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020)

Alfanda, Orima (2022) Pengaruh Tingkat Kesehatan Perusahaan Terhadap Opini Audit Going Concern Dengan Good Corporate Governance Sebagai Variabel Moderasi (Studi Empiris Pada Perusahaan Indeks LQ45 Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020). S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.

[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB 1 20171112041 Orima Alfanda SKRIPSI -3.pdf

Download (975kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRAK 20171112041 Orima Alfanda SKRIPSI -2.pdf

Download (940kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Halaman Judul)
COVER 20171112041 Orima Alfanda SKRIPSI .pdf

Download (987kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Dapus-20171112041 Orima Alfanda.pdf

Download (949kB) | Preview
Official URL: http://lib.ibs.ac.id/index.php?p=show_detail&id=10...

Abstract

Opini audit going concern merupakan opini yang dikeluarkan oleh seorang auditor dimana terdapat ketidakpastian perusahaan terhadap keberlangsungan usaha di masa yang akan datang. Tujuan dari penelitian ini menguji dan menganalisis pengaruh tingkat kesehatan perusahaan terhadap opini audit going concern dengan good corporate governance sebagai variabel moderasi. Objek pada penelitian ini adalah perusahaan indeks LQ45 yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun 2016 – 2020. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi logistik, sampel pada penelitian ini yaitu 39 sampel dari 45 perusahaan LQ45 yang telah ditentukan berdasarkan kriteria. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa tingkat kesehatan perusahaan yang diproksikan oleh kondisi keuangan tidak berpengaruh terhadap opini audit going concern, tingkat kesehatan yang diproksikan dengan profitabilitas berpengaruh negatif terhadap opini audit going concern. Adapun untuk good corporate governance yang diproksikan dengan komite audit bahwa keberadaan sebagai variabel moderasi tidak dapat memoderasi pengaruh kondisi keuangan terhadap opini audit going concern, dan keberadaan komite audit dapat memperkuat pengaruh profitabilitas terhadap opini audit going concern. Kata Kunci: Kondisi Keuangan, Profitabilitas, Opini Audit Going Concern, Good Corporate Governance, Komite Audit

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Prodi S1 Akuntansi
Depositing User: Ms Dyta Medina
Date Deposited: 23 May 2022 08:25
Last Modified: 23 May 2022 08:25
URI: http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/4870

Actions (login required)

View Item View Item