Harianti, Renny (2019) Pengaruh Kinerja Keuangan dan Firm Size terhadap Harga Saham pada Indeks Saham Syariah Periode 2014-2017. S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.
Text (Naskah Ringkas)
Renny Harianti, MKPS-IBS, 2018_jurnal.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text (Naskah Lengkap)
Renny Harianti, MKPS-IBS, 2018.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Pasar modal syariah di Indonesia terus berkembang, terutama pada Daftar Efek Syariah (DES). Setiap tahunnya DES pada efek berupa saham terus megalami peningkatan jumlah emiten. Dalam saham syariah terdapat beberapa indeks saham, salah satunya adalah Jakarta Islamic Index (JII). Indeks JII mengalami penurunan dan peningkatan dalam periode 2014-2017. Biasanya, para investor akan melakukan analisis terlebih dahulu sebelum membeli saham, salah satunya dengan melakukan analisis fundamental atau melihat kinerja keuangan perusahaan, sehingga investor akan mendapatkan informasi-informasi mengenai peluang keuntungan yang akan didapatkannya. Oleh karena itu enelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan memberikan bukti empiris pengaruh Net Profit Margin (NPM), Return on Equity (ROE), Earning per Share (EPS), Debt Equity Ratio (DER) dan Firm Size terhadap harga saham perusahaan yang terdaftar dalam JII. Sampel yang digunkan dalam penelitian ini sebanyak 18 harga saham perusahaan dengan periode waktu 2014-2017. Berdasarkan hasil pengujian menggunakan software EViews 10, secara simultan NPM, ROE, EPS, DER, dan Firm Size berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Sedangkan secara parsial hanya variabel ROE dan EPS yang berpegaruh signifikan terhadap harga saham. Variabel lain yaitu NPM, DER, dan Firm Size tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Kata Kunci : Net Profit Margin (NPM), Return on Equity (ROE), Earning per Share(EPS), Debt Equity Ratio (DER), Firm Size dan Harga Saham.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | Prodi S1 Manajemen, Keuangan, dan Perbankan Syariah |
Depositing User: | Ms Dyta Medina |
Date Deposited: | 05 Jun 2020 11:33 |
Last Modified: | 16 Jul 2024 06:34 |
URI: | http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/376 |
Actions (login required)
View Item |