Digitalisasi Supply Chain Dan Operational Performance (Kasus Pada Perusahaan Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia)

Aninda, Niken Dian (2021) Digitalisasi Supply Chain Dan Operational Performance (Kasus Pada Perusahaan Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia). S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.

[img] Text (Abstrak)
Abstrak-20161112008.pdf
Restricted to Registered users only

Download (993kB)
[img] Text (Bab 1)
Bab 1-20161112008.pdf
Restricted to Registered users only

Download (823kB)
[img] Text (Halaman Judul)
Cover-20161112008.pdf
Restricted to Registered users only

Download (916kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Dapus-20161112008.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
Official URL: http://lib.ibs.ac.id/index.php?p=show_detail&id=10...

Abstract

Dunia telah memasuki revolusi industri 4.0 yang menimbulkan terciptanya gangguan dan mengharuskan perusahaan untuk memikirkan kembali cara mereka merancang supply chain perusahaan untuk menghasilkan output yang diinginkan. Industri 4.0 mencakuo serangkaian teknologi canggih dan disruptif yang akan memiliki implikasi untuk berbagai bidang bisnis termasuk pengembangan produk dan layanan baru, operasi, lingkungan kerja, orang dan manajemen organisasi, model bisnis, dll yang selanjutnya akan mengarah pada perubahan signifikan pada proses supply chain. Selain itu, fenomena yang mencatat bahwa pertumbuhan belanja online (online spending) yang melebihi pengguna internet (digital customer) akan menimbulkan adanya perubahan perilaku konsumen yang menginginkan lebih banyak pilihan informasi dan produk serta layanan dengan waktu perolahan yang efektif dan efisien. Sehingga, hal ini memicu kebutuhan efisiensi supply chain di perusahaan. Fenomena tersebut juga menimbulkan banyaknya perusahan – perusahaan baru atau start up yang muncul di berbagai industri dengan memanfaatkan perkembangan teknologi untuk semakin memudahkan konsumen dalam menikmati jasa/barang yang ditawarkan. Perusahan baru yang muncul tersebut menawarkan kemudahan kepada konsumen, sehingga akan berdampak pada pemilihan cara yang perlu dilakukan oleh konsumen tersebut dalam menikmati jasa/barang. Konsumen akan lebih memilih jalan yang mudah daripada yang membutuhan usaha untuk dalam mendapatkannya. Kemunculan start up di berbagai industri ini merupakan disrupsi yang akan mempengaruhi perusahaan – perusahaan yang telah berdiri sebelumnya yang masih menggunakan cara lama dalam beroperasi atau yang belum beradaptasi dengan perkembangan teknologi Dalam rangka menanggapi adanya perubahan tersebut, saat ini perusahaan di Indonesia banyak yang melakukan transformasi digitalisasi dengan mulai melakukan investasi dengan bentuk pemberian modal, akuisisi, kolaborasi, atau beberapa bentuk lainnya pada perusahaan teknologi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh digitalisasi supply chain terhadap operational performance dan new revenue stream dengan menggunakan objek penelitian seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang termasuk dalam industri jasa, manufaktur, dan keuangan dan termasuk dalam papan utama dari tahun 2016-2019. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pengumpulan data sekunder bersumber dari laporan tahunan setiap sampel perusahaan. Pengukuran digitalisasi supply chain akan dinilai berdasarkan kerangka kematangan supply chain 4.0 yang dikembangkan oleh Frederico et al. (2019) dengan melihat dari 4 konstruk dan dimensi yang mendukung kesiapan supply chain 4.0 dan selanjutnya akan dinilai tingkat kematangannya dengan menggunakan pengukuran model kematangan industri 4.0 yang dikembangkan oleh Akdil et al. (2018) dengan tingkat pengukuran antara 0-“Initial” dan 3-“cutting edge”. Telah diperoleh 80 sampel perusahaan untuk operational performance dan new revenue stream. Hasil penelitian menunjukkan digitalisasi supply chain di Indonesia berpengaruh positif terhadap operational performance dan new revenue stream. Kata kunci: Industri 4.0. digitalisasi supply chain, operational performance, new revenue stream.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Prodi S1 Akuntansi
Depositing User: Ms Dyta Medina
Date Deposited: 21 Oct 2021 07:34
Last Modified: 21 Oct 2021 07:34
URI: http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/3703

Actions (login required)

View Item View Item