Hermansyah, Hadi (2019) Peningkatan Kinerja Yang Dipengaruhi Oleh Gaya Kepemimpinan, Komunikasi, Dan Budaya Organisasi Studi Pada Anggota Kepolisian Republik Indonesia. S1 thesis, STIE Indonesia Banking School.
Text (Naskah Ringkas)
Hadi Hermansyah, Ma.-Ibs, 2018-2.pdf Restricted to Registered users only Download (596kB) |
|
Text (Naskah Lengkap)
Hadi Hermansyah, Ma.-Ibs, 2018.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh positif antara variabel gaya kepemimpinan, komunikasi, dan budaya organisasi terhadap kinerja anggota kepolisian republik indonesia serta untuk mengetahui variabel manakah yang paling mempengaruhi kinerja anggota kepolisian republik indonesia.Metode desain penelitian yang digunakan descriptivekuantitatif. Jumlah sampelnya sebanyak 150 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling. Analisis data kuantitatif yang digunakam multiple regresi, uji ANOVA, dan uji t (uji parsial) dengan tingkat signifikansi 5% dan data diolah menggunakan program SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan: Gaya kepemimpinan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja anggota Kepolisian Republik Indonesia. Budaya Organisasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja anggota Kepolisian Republik Indonesia. Komunikasi secara parsial tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja anggota Kepolisian Republik Indonesia.Hasil penelitian ini memberikan implikasi kepada manajemen Institusi Kepolisian Republik Indonesia, praktisi, dan akademisi yaitu sangat perlu memperhatikan faktor Gaya Kepemimpinan dan Budaya Organisasi untuk mempertahankan dan meningkatkan kinerja anggota. Kata Kunci : Gaya kepemimpinan, Komunikasi, Budaya Organisasi, Kinerja.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Prodi S1 Manajemen |
Depositing User: | Ms Dyta Medina |
Date Deposited: | 29 Apr 2020 13:55 |
Last Modified: | 16 Jul 2024 06:54 |
URI: | http://repository.ibs.ac.id/id/eprint/101 |
Actions (login required)
View Item |